Img 20220729 wa0020

BUPATI INTRUKSIKAN PENANGANAN BANJIR, DPRD MENGAJAK URUN REMBUK SEMUA PIHAK TERKAIT

Kotabaru RadarTipikor.com – Intensitas curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari mengakibatkan meluapnya sungai dan saluran air yang tidak mampu menampung hingga terjadinya banjir disejumlah titik beberapa jam dalam kota kotabaru. Kamis, 28 Juli 2022.

IMG-20220729-WA0021

Banjir yang mengepung kotabaru kali ini adalah yang terbesar dari kejadian sebelumnya terjadi tahun ini menyebabkan sejumlah fasilitas publik seperti infrastruktur jalan dan perkantoran pemerintah daerah terendam air dan mengakibatkan kerugian material yang belum terhitung jumlahnya. “kerugian harta benda lumayan, mulai kerusakan sedang dan beberapa Permukiman serta fasilitas umum juga yang rusak, meskipun jumlah kerugian belum terdata secara total”. pungkas Hendra Plt Kepala BPBD,

Normalisasi sungai-sungai perlu dilakukakan mengingat badan sungai yang kurang lebar menyebabkan luapan air ke jalan menurut Hendra, dan sebelumnya sudah pernah bersurat ke Dinas PUPR terkait rencana normalisasi sungai dalam kota katanya.

IMG-20220729-WA0022

Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar Alaydrus, S.H. yang turun langsung meninjau lokasi dibeberapa titik banjir seperti di Gedambaan dan Teluk Gosong berharap Dinas PUPR dan BPBD bisa secepatnya memperbaiki jalan yang rusak akibat banjir ini sehingga arus lalu lintas berjalan lancar”. Singkat Bupati SJA.

Menyikapi peristiwa banjir hari ini Ketua DPRD mengundang masyarakat dan stakeholder terkait untuk berhadir dalam hearing Urun Rembuk di ruang rapat gabungan DPRD Kotabaru pada hari Senin 1 Agustus 2022 mendatang, Syairi Mukhis berharap semoga masukan dari berbagai kalangan masyarakat pada hearing nanti bisa menemukan solusi dalam penanganan banjir yang berpotensi melanda kotabaru setiap musim hujan tiba. (HH)