Pangkep,Radar Tipikor.Com, Forum Jurnalis Pangkep (PJP) secara internal akan melakukan penertiban terhadap Wartawan yang melakukan kerja- kerja Jurnalistik di Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan.
Tertib merupakan aturan untuk melakukan sesuatu pekerjaan dengan teratur sesuai dengan peraturan- peraturan yang berlaku dengan penuh tanggung jawab.
Bila saat ini telah terdaftar 53 Wartawan sebagai Anggota Forum Jurnalis Pangkep akan diverifikasi. Bagi Wartawan yang anggota Forum Jurnalis Pangkep yang belum mengantongi sertifikat pendidikan Jurnalistik akan diarahkan untuk mengikuti pendidikan – pelatihan Jurnalistik. Baik yang diselenggarakan oleh PWI maupun Organisasi Kewartawanan lainnya.
Selanjutnya, bagi Wartawan Anggota Forum Jurnalis Pangkep yang telah mengantongi sertifikat pendidikan Jurnalistik akan diarahkan untuk mengikuti Uji Kompetensi Wartawan ( UKW ) Tingkat madya .Dan yang telah mengantongi sertifikat madya diarahkan mengikuti tingkat utama.
Hal ini terungkap pada rapat rutin/ rapat pemantapan persiapan Audiens Forum Jurnalis Pangkep dengan Bupati Pangkep,Forkopimda,Ketua DPRD Pangkep serta para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah( OPD) se Kabupaten Pangkep, berlangsung di jalan Matahari Pangkajene,Selasa (18/6/2024.
Dalam rapat yang dipimpin oleh Kordinator Forum Jurnalis Pangkep, H.Bismsn,disepakati akan melakukan Audiens dengan Bupati Pangkep sebelum tanggal 28 Juni 2024.
Hamzah Sampo menyebutkan, pada kunjungan Audiens dengan Bupati Pangkep, Forum Jurnalis Pangkep siap bersinergi dengan pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan dengan tetap menjalankan fungsi kontrol dan sosial sesuai aturan Kode etik Jurnalistik.
Pada kunjungan Audiens dengan Bupati Pangkep ada sejumlah agenda akan diicarakan termasuk bagaimana mensejahterakan Wartawan..(*)