IMG-20200824-WA0014_copy_700x400

Sambang Pos Kamling, Ini Pesan Panit Binkamsa Satbinmas Polresta Palangka Raya

 

Palangka Raya, Radar Tipikor.com – Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polresta Palangka Raya Polda Kalimantan Tengah melaksanakan Patroli sambang sekaligus pengecekan Pos Kamling di wilayah Kelurahan Menteng dan Kelurahan Langkai Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah, Minggu (23/08/2020) malam.

Kegiatan dilaksanakan oleh Panit Binkamsa Aiptu Narmanto, Panit Bintibmas Aiptu Eko Fajar, Paurmin Aipda Indra dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng Aipda Toha

IMG-20200824-WA0013_copy_700x400

 

Panit Binkamsa Satbinmas Polresta Palangka Raya Aiptu Narmanto mengatakan, pihaknya menyambangi 4 Pos Kamling di Kelurahan Menteng dan 1 Pos Kamling di Kelurahan Langkai serta berdialog dengan petugas jaga.

Dirinya menambahkan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan Kepolisian terhadap partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungannya.

Narmanto juga berpesan agar dalam melaksanakan tugas jaga tetap menerapkan protokol kesehatan serta tatap waspada jangan sampai terjadi musibah kebakaran.

“Aktifkan patroli dan ronda di seputaran pemukiman dan jangan lupa mendata setiap tamu yang menginap dan laporkan kepada Ketua RT setempat,” pungkasnya. (Dardi.Rit)